ads 720x90

SIAPA CHEF ARNOLD? - Profil dan Biography lengkap Chef Arnold

SIAPA CHEF ARNOLD? - Profil dan Biography lengkap Chef Arnold
SIAPA CHEF ARNOLD? - Profil dan Biografi lengkap Chef Arnold - Jika kamu penggemar dunia kuliner tentu tau dong acara MasterChef. Yups, MasterChef adalah salah satu acara ajang pencarian bakat memasak terbesar di dunia. Nah di Indonesia pun sudah ada yaitu MasterChef Indonesia yang pertama kali dimulai pada 01 Mei 2011 dan pada tahun 2019 acara ini telah berjalan selama lima musim. MasterChef Indonesia memenangkan Panasonic Gobel Awards untuk kategori "Pencarian Bakat Terbaik" selama 2 tahun berturut-turut (2012 dan 2013). 

Biasanya part yang paling menarik dalam acara MasterChef adalah pada saat para juri mencicipi hidangan atau masakan yang telah dibuat oleh para kontestan. Dalam MasterChef Indonesia season kelima (2019) ada tiga Chef yang menjadi juri yaitu Chef Juna, Chef Renatta, dan Chef Arnold.

Kali ini Next Biography akan membahas Profil dan Biografi dari Chef Arnold. Untuk kamu yang penasaran dan ingin tau lebih dalam tentang Siapa Chef Arnold. 

Berikut Profil dan Biografi Chef Arnold.

SIAPA CHEF ARNOLD? - Profil dan Biography lengkap Chef Arnold
(image from google.com)

Nama Lengkap                : Arnold Poernomo
Nama Terkenal                : Chef Arnold
Tempat/Tanggal Lahir     : Surabaya, 18 Agustus 1988 (30 Tahun)
Kewarganegaraan           : Indonesia
Agama                              : Kristen
Zodiak                              : Leo
Pekerjaan                         : Chef/Celebrity Chef, Juri MasterChef Indonesia
Twitter                              : @ArnoldPoernomo 
Instagram                        : @arnoldpo
Orang Tua                        : Junarmo Poernomo (Ayah) dan Boyke Malada (Ibu)
Saudara                           : Ronald Poernomo (Kakak), Reynold Poernomo (Adik)
Status                              : Menikah (Tiffany Soetanto)


Biografi :

Chef Arnold terlahir dari keluarga yang memang sudah mencintai dunia memasak mulai dari neneknya. Chef Arnold sendiri sudah mulai memasak sejak umur 14 tahun. Lahir dari seorang ayah yang berasal dari Surabaya, dan Ibu dari Kupang. Ibunya sendiri adalah seorang koki, neneknya puk adalah seorang koki sekaligus pemilik restoran. Latar belakang keluarga inilah yang menjadikan Chef Arnold memiliki kecintaan dan bakat pada bidang yang sama hingga saat ini.

Kisah Karier Chef Arnold dimulai ketika Arnold kecil yang masih berusia 10 tahun pindah ke Sydney, Australia. Disana, peluang Chef Arnold untuk menekuni dunia masak semakin terbuka. Ketika memulai kariernya, Chef Arnold bekerja di beberapa restoran di Sydney sebagai pencuci piring hingga akhirnya diperkenalkan dengan berbagai tehnik memasak. Tidak hanya itu, ilmu Front of House hingga dunia dapur ia dapatkan hingga saat ini menjadi seorang Chef Profesional.

Chef Arnold mulai terkenal saat pertama kali menjadi bintang tamu di MasterChef Indonesia season 2. Chef Arnold tidak pernah menyangka akan bergabung menjadi juri di MasterChef Indonesia season 3. Chef Arnold menjadi juri MasterChef Indonesia season 3 bersama Chef Degan dan Chef Marinka, Season 4 bersama Chef Marinka dan Matteo Guerinoni dan season 5 saat ini bersama Chef Juna dan Chef Renatta.

SIAPA CHEF ARNOLD? - Profil dan Biography lengkap Chef Arnold
(image from google.com)


Dikutip dari Forbes.com Poernomo Bersaudara (Ronald, Arnold dan Reynold Poernomo) memiliki sebuah dessert restaurant terkenal di Sydney, Australia yang bernama KOI Dessert Bar

(image from http://danielfooddiary.com)

Mereka juga berencana untuk bereksperimen dengan berbagai bahan/rasa kue dan juga menyediakan kelas memasak. Ronald memiliki pengalaman lebih dari 10 tahun dalam managing beberapa restaurant dan cafe di Sydney, sementara Arnold menjadi seorang juri di MasterChef Indonesia dan saudara terkecilnya Reynold mendapat julukan sebagai "Dessert King" dalam MasterChef Australia.

Jika kamu penasaran dan bertanya-tanya berapa kekayaan Chef Arnold, Menurut celebtrendnow.com dan idolnetworth.com estimasi kekayaan Chef Arnold adalah $ 6.2 milyar atau jika di rupiahkan setara dengan kurang lebih Rp.89,7 Triliun.

Nah, apa kamu tertarik menjadi sesukses Chef Arnold? kebanyakan orang-orang sukses selalu menerapkan kegigihan, kerja keras dan menekuni bidang yang menjadi passion sering dapat mengantarkan mereka menuju sukses.

Terakhir, berikut adalah beberapa foto Chef Arnold  :


Poernomo Brothers bersama sang Ibu

(image from : https://quickbooks.intuit.com)


Chef Arnold menjadi juri MasterChef Indonesia

(image from : instagram.com/arnoldpo)

Chef Arnold bersama sang istri

(image from : instagram.com/arnoldpo)

Jika kamu ingin lihat lebih banyak fotonya silahkan langsung saja kepoin di instagramnya Chef Arnold Disini dan Chef Arnold saat ini juga memiliki channel youtube Disini


BACA JUGA :









Disqus Comments